Notice: Undefined index: act in /var/www/html/sipil/media.php on line 18
Teknik Sipil Untag Surabaya

Diskusi Billingual Class Programme bersama Dekan Fakultas dan Ka. Prodi Teknik Sipil 2021

Sabtu, 11 September 2021 - 18:25:51 WIB
Dibaca: 300 kali




Diskusi Billingual Class Programme bersama Dekan Fakultas dan Ka. Prodi Teknik Sipil 2021

Mahasiswa adalah salah satu unsur terpenting dari suatu bangsa yang maju. Dengan adanya mahasiswa diharapkan dapat membantu pembangunan suatu bangsa dan negara. Terlebih lagi dengan berkembangnya wawasan dan pengetahuan dalam kehidupan sehari-hari. Peran mahasiswa harus mampu membantu mengembangkan bangsa sesuai dengan tujuan negara Indonesia, yaitu kesejahteraan dan keadilan bagi seluruh warga Indonesia. 

Maka dari itu, Program Studi Teknik Sipil membuat Program Billingual Class Programme untuk meningkatkan standar mutu dari alumni-alumni yang akan membantu memajukan dan mensejahterakan bangsa. Diskusi Billingual Class Programme atau BCP ini diadakan oleh Prodi Teknik Sipili untuk Mahasiswa-mahasiswa baru yang ingin mendaftarkan diri menjadi bagian dari kelas Billingual. 

Acara Diskusi ini diadakan melalui aplikasi zoom meeting yang dihadiri oleh Dekan Fakultas Teknik r. Ir. Sajiyo. M.Kes, Ka. Prodi Teknik Sipil Faradlillah Saves, ST., MT, Dosen-dosen Teknik Sipil dan Juga Mahasiswa Baru Angkatan 2021. Acara ini di lakukan pada hari Sabtu, 11 September 2021 pukul 08.30 - selesai WIB.


Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya